senandung kita :) |
Ini semua bukan tentang selera, musik, bola atau apapun itu.
Itu semua kecil banget dibanding kalo bisa menjadi orang yang membuat orang lain bisa bernapas lebih lega karena keberadaan kita di situ, di antara mereka.
Perkenalkan, itu semua adalah sahabat-sahabatku. Nur-Tulus-Tio-Budi-Abas. Kami kenal sejak SMP, lucunya dulu kami tidak sedekat ini. Malahan, kita mempunyai golongan sendiri-sendiri. Aku dan Nur kenal dari awal masuk SMP, kita sekelas, dan dia adalah orang yang pertama aku kenal di SMP. Aku masih ingat, awal perkenalan kita saat aku menyakan jam ke Nur. Tulus, dulu aku hanya sekedar tau orangnya, belum tau namanya. Aku kenal Tulus waktu kelas 9, kita sekelas dan dia adalah patnerku saat menjadi sekretaris. Tio, berawal dari teman-temanku yang akrab dengan Tio, akhirnya aku ikut-ikut kenal. Budi, dia pas SMP pendiam bangeettt, aku kenal waktu kelas 9 kita sekelas. Dan yang terakhir, Abas. Pas SMP aku bener-bener gak kenal, cuma sekedar tau aja. Tapi pas SMA ini gara-gara sering main bareng akhirnya lama-lama kenal deh.
Aku pernah berfikir, "kenapa gak dari dulu aja ya kita kayak gini?" . Mungkin, karena dulu kita mempunyai golongan sendiri-sendiri. aku dan Nur bergabung dalam AMSTRA dan Tulus,Tio,Budi,Abas adalah HOG. Padahal aku gak pernah nyangka kalau akhirnya aku dan sahabat-sahabatku ini bisa sedekat sekarang.
Sahabat adalah keperluan jiwa yang mesti dipenuhi. Dialah ladang hati, yang kau taburi dengan kasih dan kau suburkan dengan penuh rasa terima kasih. Dan dia pulalah naungan dan pendianganmu.
Kerana kau menghampirinya saat hati lupa dan mencarinya saat jiwa memerlukan kedamaian. Selemah-lemah manusia ialah orang yg tak berusaha mencari sahabat dan orang yang lebih lemah dari itu ialah orang yang mensia-siakan sahabat yg telah dicari. Supaya engkau memperoleh sahabat, jadikan dirimu sendiri lebih dulu sanggup menyempurnakan menjadi sahabat orang lain.
Persahabatan yang sejati akan membawa kepada kerinduan yang abadi. Dan sejauh ini akhirnya aku bisa berfikir bahwa ternyata persahabatan itu gak perlu sebuah nama.
@khoryaik
0 komentar:
Posting Komentar